Resep Membuat Sayur Lodeh Kacang Panjang Dan Terong Yang Populer Di Jawa


Bingung untuk memasak makan siang. Mungkin ini solusi yang cocok buat anda untuk mencoba memasak sayur lodeh.

Sayur lodeh termasuk masakan khas jawa, selain rasanya nikmat sayur lodeh juga banyak di sukai oleh masyarakat di ibukota. Wah...

Berikut resep cara membuat sayur lodeh kacang panjang dan terong :


Bahan:


  • 7 lajur kacang panjang, potong kecil dan cuci bersih
  • 1 buah terong ungu, kupas sebagian kulitnya lalu cuci dan potong kecil sesuai selera
  • 1 gelas santan kelapa
  • Bumbu dihaluskan:
  • 7 butir bawang merah, kupas
  • 4 butir bawang putih, kupas
  • 3 buah kemiri
  • 1 ujung sdt ketumbar
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm kunyit
  • 3 cm lengkuas
  • Cabe rawit sesuai selera
  • 1 buah serai, potong bagian daunnya, ambil bagian putih saja
  • Garam, gula, bubuk kaldu secukupnya

Cara membuat:


  1. Tulis bumbu halus hingga wangi, sisihkan.
  2. Dalam sebuah panci bersih, rebus 2 gelas air hingga mendidih
  3. Masukkan bumbu yang sudah ditumis, biarkan beberapa saat
  4. Tambahkan potongan terong, dan potongan kacang panjang
  5. Masukkan santan. Aduk perlahan hingga mendidih, agar santan tidak pecah
  6. Beri garam, gula dan bubuk kaldu
  7. Tes rasa, jika sudah pas matikan api. Jangan masak sampai sayur layu sekali, sebab nilai gizinya bisa berkurang banyak.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel